Brineura merupakan obat untuk mengobati penyakit langka, yakni Neuronal Ceroid Lipofuscinosis Type 2 disease (NCL2)atau disebut penyakit Batten. Dalam tubuh penderita penyakit ini terjadi penimbunan zat lemak dan granular secara abnormal di dalam sel saraf otak, dan jaringan tubuh lainnya.
Penyakit ini terjadi akibat mutasi genetik yang diturunkan orang tuanya. Mutasi ini membuat kemampuan sel tubuh untuk membuang racun terganggu. Hal tersebut yang membuat penyusutan area otak tertentu sehingga perdampak pada perkembangan saraf dan fisik.
Umumnya, penyakit ini dijumpai pada anak berusia 5 hingga 10 tahun. Gejala yang muncul berupa kejang secara berkala dan kehilangan kemampuan fisik, kemunduran mental, sampai kebutaan. Seiring usianya bertambah, penderita penyakit Batten menunjukan tanda-tanda penyakit pikun dan gangguan motorik yang parah.
Brineura sendiri merupakan obat pertama yang keluarkan pada tahun 2017 oleh perusahaan bioteknologi Amerika Serikat, BioMarin. Namun, harga obat ini cukup fantastis dan bila digunakan dalam pengobatan rutin selama setahun, penggunanya harus mengeluarkan biaya senilai 700 ribu USD atau setara Rp9,3 miliar per tahun.Obat ini diketahui dapat bisa menekan proses hilangnya kemampuan berjalan pada anak di atas 3 tahun.
Untuk menekan biaya pengobatan anak yang menderita penyakit langka seperti Batten, Anda bisa mendaftarkannya di asuransi kesehatan sejak dini. Selain terjamin, pastikan juga asuransi yang Anda pilih bisa digunakan di luar negeri demi mendapatkan perawatan kesehatan maksimal. Konsultasikan kebutuhan asuransi kesehatan Anda dengan Asuransi Now sekarang juga!