Tanya Langsung

logo prudential asuransi now

Asuransi Kesehatan Prudential

Siapa tidak kenal asuransi kesehatan Prudential? Perusahaan asuransi paling populer di Indonesia ini. Simak bagaimana sepak terjang Prudential selama hampir 200 tahun berdiri, serta berbagai inovasinya dalam memberikan pelayanan terbaik untuk nasabah.

Siapa tidak kenal asuransi kesehatan Prudential? Perusahaan asuransi paling populer di Indonesia ini. Simak bagaimana sepak terjang Prudential selama hampir 200 tahun berdiri, serta berbagai inovasinya dalam memberikan pelayanan terbaik untuk nasabah.

Prudential plc adalah perusahaan asuransi asal Inggris yang sudah berdiri sejak 1848. Pada tahun 1995, PT Prudential Life Assurance didirikan di Indonesia.

Saat ini Prudential Group sedang dalam proses demergerisasi atau pemisahan menjadi dua entitas. Entitas pertama akan bernama Prudential plc yang terdiri dari Prudential Corporation Asia, Prudential Africa, dan Jackson (Amerika Serikat). Entitas kedua adalah M&GPrudential yang terdiri dari Prudential Inggris & Eropa dan M&G Investments. 

Prudential membidik pasar di luar Eropa. Karena itu cakupan Prudential menjadi relatif lebih kecil di Eropa, terutama jika dibandingkan dengan AXA, Allianz, atau Generali. Setelah cukup sukses di Asia dan Amerika Serikat, Prudential mulai memasuki pasar asuransi Afrika pada tahun 2014 karena menilai potensi yang besar di sana.

Menurut laporan keuangan 2019, Prudential sudah melayani 20 juta nasabah asuransi jiwa memiliki 18.125 karyawan di seluruh dunia.

Peran Asuransi Kesehatan Prudential Dalam Kegiatan Sosial

Jackson Charitable Foundation telah menyumbang USD 6,7 juta sebagai bentuk kepedulian sosial di Amerika Serikat. Sekitar 1,7 juta siswa-siswi di Amerika Serikat telah dibantu oleh donasi tersebut. 

 

Kondisi Keuangan Prudential

Berdasarkan laporan keuangan Prudential tahun 2019, total aset Prudential mencapai USD 454,2 Triliun. Jika dibandingkan, total aset Prudential bernilai 4,9 kali lebih besar dari aset Bank Mandiri, salah satu bank terbesar di Indonesia.

 

Berita terbaru dari Prudential (Agustus 2020) adalah rencana Prudential untuk melepas kepemilikan Jackson (unit Amerika Serikat). Jackson merupakan unit bisnis yang fokus di dana pensiun, berbeda dengan Prudential Corporation Asia dan Prudential Africa yang menjual produk asuransi.

Penghargaan Prudential di Dalam Negeri

Di Indonesia, Prudential telah meraih banyak sekali penghargaan. Berbagai prestasi yang belum lama ini diraih antara lain Digital Brand Awards 2019, Infobank Unit Link Awards 2019, serta Indoonesia Insurance Innovation Award 2019. Prudential juga meraih Rekor MURI pada tahun 2019 untuk sosialisasi Asuransi Wakaf dengan peserta terbanyak.

Penghargaan Prudential di Luar Negeri

Prudential menempati peringkat 220 dalam Global 2000 tahun 2020 versi majalah Forbes.

Prudential Malaysia memenangkan ‘Fintech Innovation in Asset Management’ award pada acara penghargaan Asia Asset Management tahun 2020. Pada tahun 2019, Prudential Corporation Asia juga memenangkan penghargaan untuk pelayanan nasabah di Hong Kong, Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

Ada tiga jenis produk asuransi favorit dari Prudential, yaitu asuransi kesehatan (kartu rawat inap rumah sakit), asuransi penyakit kritis, dan asuransi jiwa. Berikut adalah produk-produk terpopuler pilihan nasabah Prudential. Silakan hubungi tim kami untuk konsultasi langsung mengenai kebutuhan Anda. 

Produk Asuransi Kesehatan Prudential

Pru Solusi Sehat merupakan asuransi kesehatan murni (non unit link), sehingga bisa memberikan manfaat besar untuk premi yang relatif lebih terjangkau (sesuai usia). Ada opsi ownrisk untuk nasabah yang ingin menekan harga premi. Tersedia produk konvensional dan Syariah.

Pru Prime Healthcare Plus adalah asuransi kesehatan dengan pilihan yang sangat beragam. Pru Prime Healthcare Plus dapat digunakan di Indonesia saja, atau ditambah dengan negara-negara pilihan lainnya tanpa batasan hari. Nasabah dapat memanfaatkan limit cadangan yang besar.

Pru Hospital & Surgical Cover Plus merupakan asuransi kesehatan yang ekonomis. Asuransi kesehatan ini dilengkapi dengan batas per manfaat sehingga bisa memberikan perlindungan dengan premi sangat terjangkau.

Produk Asuransi Penyakit Kritis Prudential

Early Stage Crisis Cover Plus (ESCC+) merupakan asuransi tambahan (rider) yang dapat memberikan dana tunai pada nasabah ketika terdiagnosa penyakit kritis. ESCC+ mengcover dari stadium awal tanpa mengurangi manfaat asuransi jiwa, juga memberi manfaat tambahan untuk luka bakar. Tidak ada masa tunggu bertahan hidup (survival) untuk mengklaim produk ini. Produk ini dapat digabungkan dengan produk kesehatan atau jiwa lainnya.

Juvenile Crisis Cover adalah asuransi yang memproteksi nasabah anak-anak berusia di bawah 15 tahun terhadap penyakit kritis.

Produk Asuransi Jiwa Prudential

Pru Cinta adalah asuransi jiwa Syariah yang memberikan dana pertanggungan jiwa pada ahli waris nasabah jika terjadi resiko meninggal. Dilengkapi dengan masa perlindungan yang panjang, jaminan nilai tunai, serta manfaat mudik. Selengkapnya >>

Pru Critical Benefit 88 dalah produk asuransi jiwa yang dilengkapi dengan manfaat perlindungan penyakit kritis. Selain memberikan perlindungan untuk 60 jenis penyakit kritis sampai usia 88 tahun, Pru Critical Benefit memberikan manfaat premi kembali 100%, dengan masa pembayaran premi 5 sampai dengan 15 tahun. 

Prudential meluncurkan fitur baru dan bekerjasama dengan beberapa perusahaan fintech untuk menjaga kualitas pelayanannya kepada nasabah. Berikut adalah bentuk inisiatif Prudential yang patut diketahui.

Pulse by Prudential

Aplikasi berbasis artificial intelligence atau kecerdasan buatan ini merupakan inovasi terbaru dari Prudential untuk para nasabahnya. Beberapa fungsi yang bisa diakses antara lain Healthcheck (pengecekan kesehatan), Symptom Checker (pengecekan gejala yang diderita), Hospital Finder (pencari Rumah Sakit), Body Mass Index (pengecekan indeks massa tubuh), serta Wrinkle Index (pengecekan kecepatan penuaan tubuh). Aplikasi ini bekerjasama dengan Halodoc

Kerjasama dengan Halodoc

Aplikasi Halodoc memang sudah tidak asing lagi di Indonesia. Halodoc memungkinkan pasien berkonsultasi langsung dengan dokter tanpa bertatap muka. Hal ini sungguh bermanfaat, terutama di kala pandemi COVID-19. 

Pada bulan April 2020, Prudential bekerjasama dengan Halodoc melalui aplikasi Pulse by Prudential untuk menyediakan layanan tes diagnostik COVID-19 tanpa biaya bagi 50.000 warga Jakarta dan Surabaya. 

Kerjasama dengan OVO

Pembayaran premi Prudential jadi lebih mudah berkat kerjasama dengan OVO, selaku perusahaan penyedia jasa pembayaran digital dan layanan keuangan terkemuka di Indonesia. Menurut Jens Reisch, Presiden Direktur Prudential Indonesia, kolaborasi dengan OVO akan membantu memenuhi kebutuhan perlindungan dan kesehatan di pasar Indonesia yang berkembang cepat. 

Jika Anda ingin dihubungkan dengan agen Prudential, atau ingin berdiskusi mengenai produk asuransi Prudential secara online, langsung saja chat tim kami melalui tombol Whatsapp di kanan bawah. Anda akan dapat langsung memperoleh info mengenai produk Prudential yang paling cocok untuk Anda dan keluarga. 

Atau, Anda juga bisa membandingkan produk tersebut dengan asuransi lainnya dalam waktu kurang dari 5 menit saja! Chat tim kami untuk diskusi asuransi Anda secara gratis

Hubungi Kami!

Isi form ini dan kami akan menghubungi Anda, atau klik tombol Whatsapp di kanan bawah.

WA 0877-7473-4200
Chat Langsung
Chat Kami di +6281214995177
Halo, ingin info produk Prudential? Chat kami sekarang!