Apa itu AdMedika? Perusahaan ini merupakan TPA (third party administrator) atau pihak ketiga, yang menjadi fasilitator dalam pembayaran klaim asuransi kepada rumah sakit rekanan secara cashless. Perusahaan ini merupakan TPA terbesar di Indonesia dan merupakan anak perusahaan dari PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom).
Untuk menunjang sistem cashless yang diterapkan oleh TPA, para pemegang polis akan mendapatkan kartu asuransi yang bisa digunakan layaknya kartu kredit. Dengan sistem ini, Anda tak perlu lagi melakukan pembayaran lebih awal dan menunggu pengembalian uang jika harus dirawat di rumah sakit. Cukup tunjukan kartu asuransi dan melengkapi beberapa dokumen, proses pelunasan biaya pun bisa segera terealisasi.
AdMedika sendiri telah digunakan oleh beberapa perusahaan asuransi terkemuka di Indonesia seperti Allianz, AXA, Generali dan Manulife. Bila sudah berpartner, Anda akan melihat logo AdMedika pada kartu perusahaan asuransi tersebut. Hingga sekarang, anak perushaan dari Telkom ini telah melayani 5,1 juta peserta dari 145 klien asuransi baik swasta maupun korporasi.
Tak hanya melayani klaim cashless di dalam negeri, beberapa asuransi yang bekerja sama dengan AdMedika pun telah memperluas jaringannya ke luar negeri. Dengan sokongan teknologi dari Telkom dan manajemen administrasi yang tertata, tak salah bila Anda memilih asuransi yang merupakan partner dari AdMedika. Jangan lupa lakukan pengecekan ke pihak asuransi untuk mengetahui rumah sakit mana saja yang dapat menjadi rujukan.
Yang masih bingung apa itu AdMedika, langsung saja hubungi tim konsultan kami!